Pengadilan Negeri Sei Rampah Ikuti Pertemuan Tiga Bulanan Pengadilan Tinggi Medan dan Pengadilan Negeri Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi Medan

Jumat tanggal 1 September 2023 sampai dengan hari Sabtu tanggal 2 September 2023 yang lalu Pengadilan Negeri Sei Rampah mengikuti Pertemuan Tiga Bulanan Pengadilan Tinggi Medan dan Pengadilan Negeri Sewilayah Hukum Pengadilan Tinggi Medan di Kota Medan.

Rangkaian kegiatan tersebut dimulai pada hari Jumat tanggal 1 September 2023 dan diawali dengan pertemuan rutin Dharmayukti Karini (DYK) se-Provinsi Sumatera Utara yang dibuka oleh Ketua Daerah DYK Daerah Provinsi Sumatera Utara Ibu Ir. Hj. Endang Setyowati Panusunan Harahap dilanjutkan dengan Sosialisasi dan Praktik Pengisian Website DYK yang dibawakan langsung oleh Wakil Ketua IV DYK Daerah Provinsi Sumatera Utara Ibu Dr. Pramita Herdi Agusten, S.H., M.Hum.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan bazar DYK yang diawali dengan pemotongan pita dan peninjauan stand bazar oleh Ketua DYK Daerah Provinsi Sumatera Utara ibu Ir. Hj. Endang Setyowati Panusunan Harahap didampingi Pelindung DYK Provinsi Sumatera Utara Bapak Dr. Drs. Panusunan Harahap, S.H., M.Hum. beserta jajarannya bertempat di Hotel Selecta Medan.

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan Rapat Persatuan Tenis Warga Pengadilan (PTWP) daerah Sumatera Utara yang dipimpin oleh Ketua Daerah Bapak Sipahatar Simarmata, S.H., M.Hum., kemudian dilanjutkan dengan Rapat Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) daerah Sumatera Utara yang dipimpin oleh Ketua Daerah Sumatera Utara Bapak Abdul Azis, S.H., M.H. dan Rapat Ikatan Panitera/Sekretaris Pengadilan Indonesia (IPASPI) yang dipimpin oleh Ketua IPASPI Daerah Sumatera Utara Bapak Parulian Hasibuan, S.H. yang diikuti oleh Hakim dan warga peradilan dari Pengadilan Tinggi Medan dan Pengadilan Negeri se-wilayah hukum Pengadilan Tinggi Medan.

Selanjutnya pada hari Sabtu tanggal 2 September 2023 para peserta mengikuti senam bersama dan pertandingan olahraga yang diselenggarakan di lapangan Komando Sektor (Kosek) Hanudnas III Polonia Medan kemudian kegiatan diakhiri dengan pelaksanaan Malam Anugerah PT Medan dan malam ramah tamah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Hubungi Kami (SITA SIREGAR)